Timnas Indonesia U-16 membuat langkah awal yang manis di musim 2018. Mereka menjuarai turnaman Jenesy yang berlangsung di Jepang. Hasil membanggakan ini didapat setelah tim polesan pelatih Fakhri Husaini ini menekuk Vietnam 1-0 pada laga final yang dilangsungkan di Lapangan Kirishima Yamazakura Miyazaki Prefectural Comprehensive Sports Park Pitch 1, Senin (12/3).
Satu-satunya tim berjuluk Garuda Asia ini disumbangkan Rendy Juliansyah dari eksekusi tendangan penalti. Pemain yang dibesarkan SSB ASIOP Apacinti ini sangat percaya diri untuk menjebol gawang lawan pada menit ke-64.
Seperti dikutip situs PSSI, perjalanan timnas asuhan Fakhri Husaini di turnamen Jenesys ini cukup memuaskan. Pada penyisihan grup, Filipina dihajar 7-1 dan Kamboja 5-0. Sementara di babak semifinal giliran tuan rumah Jepang dikalahkan 1-0.
Piala ini merupakan yang kedua kalinya setelah sebelumnya di turnamen Tien Phong Vietnam dan merupakan piala pertama mereka di tahun ini. Mengenai hasil ini, Fakhri mengatakan semuanya merupakan buah dari usaha kerja keras timnya.
“Cukup membanggakan. Ini juga berkat dukungan dan doa masyarakat Indonesia. Tentu saja kerja keras para pemain selama pemusatan latihan sampai pertandingan di Jenesys. Para pemain bermain tidak ada takutnya. Semua lawan dihadapi dengan gagah berani,” jelas Fakhri.
Menurut Fakhri evaluasi tetap dilakukan karena turnamen ini merupakan target antara menuju Piala AFF U16 dan Piala Asia U-16. "Tentu target besar kita lolos ke Piala Dunia U17 tahun 2019 dengan syarat lolos ke semifinal Piala Asia U16," kata Fakhri.
Ditambahkan, hasil ini diharapkan bisa mengangkat moral dan motivasi pemainnya. Hasil ini juga menjadi tonggak kebangkitan sepak bola Indonesia di pembinaan usia muda.
Dalam turnamen ini David Maulana juga mendapatkan penghargaan sebagai pemain terbaik selama gelaran Jenesys 2018.
Daftar Susunan Awal Pemain Timnas U-16 vs Vietnam
Ernando Ari; Amiruddin Bagas, Ahmad Rusadi, Fadillah Nur Rahman (c), M. Yudha Febrian; Komang Teguh, Andre Oktaviansyah, David Maulana; Yadi Mulyadi, Sutan Zico, M. Supriadi
Cadangan: Ahlud Dzikri Fikri, M. Reza Fauzan, Salman Alfarid, Brylian Aldama, Hamsa Lestaluhu, Rendy Juliansyah