Gol tunggal yang membuat seisi Stadion GBT bersorak sorai, dicetak Misbakus Solikin. Gelandang serang itu memanfaatkan kemelut di depan gawang, hasil umpan silang rekannya. Bola tembakan Misbakus Solikin tidak mampu diamankan kiper Arema.

Pertandingan antara Persebaya melawan Arema berlangsung seru. Kedua tim silih berganti melancarkan serangan. Terutama Persebaya yang lebih mendominasi di babak pertama. Namun kedua tim sama-sama memiliki peluang untuk bisa mencetak gol.

Tapi pada akhirnya hanya satu gol yang mampu tercipta dalam pertandingan itu. Laga ini juga diwarnai 2 kartu merah langsung. Satu untuk Oktafianus Fernando dari Persebaya, satu lagi buat Hendro Siswanto dari Arema FC.

Kedua pemain terlibat friksi setelah terlibat pelanggaran. Emosi kedua pemain tidak tertahankan hingga membuat wasit terpaksa mencabut kartu merah buat kedua pemain.