“Kegiatan AFF Disaster Relief Through ini sendiri dimaksudkan sebagai bantuan kepada anak-anak yang mengalami bencana. Hari ini kita melalui sepak bola bermain melepaskan bebannya lewat sekaligus sepak bola. Kebetulan kita menggunakan kurikulum Filanesia PSSI, jadi mereka dapat belajar serta bermain dengan koridor-koridor yang ada pada sebelumnya," kata Sekretaris Jendral PSSI, Ratu Tisha Destria.

Dalam acara yang diberi Asisten Pelatih Timnas Senior, Joko Susilo menggandeng delapan pelatih lokal Lombok untuk mentrasfer nilai-nilai positif sepak bola kepada anak-anak Lombok.

Menurut Pelatih yang akrab disapa coach ‘Gethuk’ ini; “Materi yang kami bawa tentu pendidikan dasar di sepakbola, permainan di sepakbola, dan juga sport development, tentang pengembangan  di sepakbola, hal yang positif untuk anak-anak kita menatap masa depan,”.

 

Sekretaris Asprov PSSI NTB Prietia Eko Prabowo serta Gubernur Nusa Tenggara Barat yang diwakili Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Dra. Hj. Baiq Eva Nurcahya Ningsih, M.Si, menyambut baik rangkaian kegiatan sehari Grassroot Day 2019 ini.

Sekretaris Asprov PSSI NTB Prietia Eko Prabowo menyatakan; “Memang dalam gempa kemarin, ada beberapa sarana sepakbola yang rusak, ada yang digunakan untuk mengungsi, juga ada beberapa yang rusak, itu merupakan pukulan untuk sepakbola NTB. Tapi kami tetap semangat membangun sepakbola Lombok.”

Tentunya atas nama pemerintah daerah kita berterimakasih AFF sudah mau menyelenggarakan kegiatan semacam ini.. kita ingin menunjukkan semua kegiatan ini dilaksanakan untuk menunjukkan NTB ini sudah siap pasca gempa,” tambah Ibu Baiq Eva Nurcahya.

Selanjutnya ratusan bola dan perlengkapan kepelatihan yang digunakan dalam kegiatan ini, akan dihibahkan kepada anak-anak dan pelatih-pelatih SSB di Lombok.