Balapan Formula 1 di Turki berlangsung dalam kondisi lintasan basah. Para pebalap memulai balapan dengan ban basah. Hamilton memulai balapan dengan baik. Pebalap asal Inggris ini berhasil menyodok ke posisi terdepan dari posisi start keenam.
Hamilton tampil mendominasi. Dia tidak terkejar lagi untuk menyentuh garis finis pertama di akhir balapan. Hamilton pertama kali juara dunia pada tahun 2008 bersama tim Mclaren.
Setelah pindah tim ke Mercedes, Hamilton seperti tak terhentikan. Dia juara dunia enam kali, yakni pada tahun 2014, 2015, 2017, 2018, 2019, dan 2020. Pada tahun 2016, Hamilton menjadi runner up setelah kalah bersaing dari rekan setimnya, Niko Rosberg.
Dengan performanya saat ini, Hamilton masih punya peluang untuk meraih gelar dunia kedelapan musim depan. Namun, masa depan Hamilton di tim Mercedes belum juga ada kepastian perpanjangan kontrak.
Penampilan mengejutkan ditunjukkan dua pebalap Ferrari, Sebastian Vettel dan Charles Leclerc. Meski start dari posisi di luar sepuluh besar, Vettel dan Leclerc bisa finis di posisi ketiga dan keempat. Posisi kedua diisi pebalap Racing Point, Sergio Perez.